ANALISIS PENDAPATAN PEDAGANG PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI PASAR ANGSO DUO KOTA JAMBI

Authors

  • M Taufik Ridho UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
  • Titin Agustin Nengsih UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
  • Mellya Embun Baining UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
  • Suniati Suniati UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

DOI:

https://doi.org/10.54342/itbis-e.v12i1.208

Keywords:

Pendapatan Pedagang; Modal; Jam Kerja; Covid19; Pasar

Abstract

Kegiatan perdagangan merupakan kegiatan bisnis yang umumnya berlaku di pasar tradisional. Pedagang mendapatkan untung dengan cara membeli barang dari supplier dan menjualnya ke konsumen. Untung atau tidaknya pedagang bergantung pada daya beli konsumen dan ketersediaan barang dari supplier. Pada masa pandemic Covid-19 terjadi perubahan perilaku dan kebiasaan masyarakat yang juga berpengaruh terhadap perilaku di pasar tradisional. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh pendapatan para pedagang di masa pandemic covid-19. Penelitian dilakukan dengan melihat variabel apa saja yang dapat mempengaruhi pendapatan pedagang pasar pada masa pandemic covid-19. Penelitian dilakukan dengan melihat faktor-faktor seperti modal, jam kerja, dan lokasi usaha. Sampel dalam penelitian ini adalah 100 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa tidak ada pengaruh antara modal terhadap pendapatan pedagang, ada pengaruh positif signifikan sebesar 0,037 antara jam kerja terhadap pendapatan pedagang, dan tidak ada pengaruh positif signifikan antara lokasi usaha terhadap pendapatan pedagang.

 

References

Agustin, N. T., Frédéric, B., Myriam, M.-B., & Nicolas, M. (2019). Determining the number of components in PLS regression on incomplete data set. Statistical Applications in Genetics and Molecular Biology, 18(6).
Butarbutar, G. R., Widayatsari, A., & Aqualdo, N. (2017). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Usaha Industri Makanan Khas Di Kota Tebing Tinggi [PhD Thesis]. Riau University.
Hanum, N. (2017). Analisis Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang Kaki Lima di Kota Kuala Simpang. Jurnal Samudra Ekonomika, 1(1), 72–86.
Hasan, M., & Aziz, M. (2018). Pembangunan Ekonomi dan Pemberdayaan Masyarakat Strategi Pembangunan Manusia dalam Perspektif Ekonomi Lokal Edisi Kedua. CV. Nur Lina.
Jaya, I. P. R. K., Nuridja, I. M., & Suwena, K. R. (2014). Analisis Pendapatan Pedagang (Studi Pada Pasar Anyar Di Kelurahan Banjar Tengah). Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha, 4(1).
Kalele, G., Waleleng, P. O., Umboh, S. J. K., & Santa, N. M. (2020). Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan pedagang pengecer daging babi di kota Tomohon. ZOOTEC, 41(1), 11–18.
Kasmir. (2013). Analisa Laporan Keuangan. Rajawali Pers.
Khaeruddin, G. N., Nawawi, K., & Devi, A. (2020). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Umkm Di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus Pedagang Kaki Lima Di Desa Bantar Jaya Bogor). Jurnal Akrab Juara, 5(4), 86–101.
Masyhuri. (2007). Ekonomi Mikro. UIN Press.
Mithaswari, I. A., & Wenagama, I. W. (2018). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang di Pasar Seni Guwang. E-Jurnal EP Unud, 7(2), 294–323.
Subri, M. (2003). Ekonomi Sumber Daya Manusia Dalam Perspektif Pembangunan. PT. Raja Grafindo Persada.
Sudrajat, A. (2015). Analisis Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Pedagang Muslim: Studi Pada Pedagang Sayuran Di Pasar Jagasatru Cirebon. Addin, 8(1).
Su’ud, A. (2007). Pengembangan Ekonomi Mikro. Nasional Conference.
Tjiptono, F. (2008). Strategi Pemasaran Edisi Ketiga. Andi Offset.

Downloads

Published

2022-03-10

How to Cite

Ridho, M. T., Nengsih, T. A., Embun Baining, M., & Suniati, S. (2022). ANALISIS PENDAPATAN PEDAGANG PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI PASAR ANGSO DUO KOTA JAMBI. Ekonomia, 12(1), 27–34. https://doi.org/10.54342/itbis-e.v12i1.208

Issue

Section

Articles