PENGARUH EARNING PER SHARE DAN PRICE EARNING RATIO TERHADAP HARGA SAHAM SUBSEKTOR BATUBARA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2015 – 2019

Authors

  • Mulkan Septian Prabu Politeknik Negeri Sriwijaya
  • Dewi Fadila Politeknik Negeri Sriwijaya
  • Ummasyroh Ummasyroh Politeknik Negeri Sriwijaya

DOI:

https://doi.org/10.54342/itbis-e.v10i2.102

Keywords:

Penghasilan Per Saham (EPS), Rasio Pendapatan Harga (PER), Harga Saham

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Earning Per Share, dan Price Earning Ratio terhadap harga saham subsektor batubara perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2015-2019. Objek dalam penelitian ini adalah subsektor batubara. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Populasi yang digunakan berjumlah 19 perusahan, kemudian penentuan sampel ditentukan melalui teknik purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan maka diperoleh sampel sebanyak 15 perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, variabel Earning Per Share (EPS), dan Price Earning Ratio (PER) berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham, Secara simultan variabel Earning Per Share (EPS), dan Price Earning Ratio (PER), berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham. Kesimpulan penelitian ini mengidentifikasikan bahwa investor perlu memperhitungkan besar kecilnya nilai Earning Per Share (EPS), dan Price Earning Ratio (PER), karena besarnya EPS dan PER mempengaruhi perubahan harga saham dipasar modal.

References

Darmadji, Tjiptono, dan Fakhrudding. 2012. Pasar Modal di Indonesia. Edisi Ketiga. Jakarta : Salemba Empat.
Fahmi, Irham. 2012. Analisis Laporan Keuangan. Cetakan Ke-2. Bandung: Alfabeta.
Jogiyanto. (2008). Teori Portofolio dan Analisis Investasi, Edisi Ketujuh. Yogyakarta: BPFE UGM.
https://www.indopremier.com/ipotgo/listsaham/. Diakses Pada Tanggal 26 Februari 2020.
Pramita Riza Oktaviani dan Sasi Agustin. 2017. Pengaruh PER, EPS, DPS, DPR Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Pertambangan, ejournal Volume 6 No 2.
Rama Hadi Apsara, Astiwi Indriani. 2017. Analisis Pengaruh Crude Oil Price, Earning Per Shre, Price To Book Value, Return On Assets Dan Debt To Equity Ratio Terhadap Harga saham Perusahaan Batubara Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2016, ejournal Volume 6 No 4, 1- 13.
Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif. Bandung: CV Alfabeta.
Sutrisno. 2012. Manajemen Keuangan Teori, Konsep dan Aplikasi. Yogyakarta: EKONISIA.
Tandelilin, Eduardus. 2017. Pasar Modal Manajemen Portofolio & Investasi. Yogyakarta: PT Kanisius.

Downloads

Published

2020-07-15

How to Cite

Prabu, M. S., Fadila, D., & Ummasyroh, U. (2020). PENGARUH EARNING PER SHARE DAN PRICE EARNING RATIO TERHADAP HARGA SAHAM SUBSEKTOR BATUBARA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2015 – 2019. Ekonomia, 10(2), 37–45. https://doi.org/10.54342/itbis-e.v10i2.102

Issue

Section

Articles